NAJIHA BRLIANTI
14115959
2KA01
TEORI ORGANISASI UMUM
BAB I
KOMUNIKASI
A.
PENGERTIAN KOMUNIKASI
Komunikasi adalah proses dimana orang bekerja untuk bertukar
informasi antara dua orang atau lebih didalam organisasi atau tidak. Dalam
menyampaikan informasi harus efektif dan efisien.
Komunikasi Efektif :
Terjadi bila isi dari informasi yang diberikan sama dan satu.
Komunikasi Efisien : Terjadi bila waktu atau biaya yang di
gunakan seminimumnya.
Unsur –
unsur yang terdapat dalam komunikasi :
-
Sebagai
kegiatan seseorang untuk mengerti
-
Sebagai
sarana pengendalian informasi
-
Sebagai
sistem bagi terjalinnya komunikasi diantara individu-individu.
Pengertian Komunikasi Menurut Para Ahli :
Pengertian Komunikasi Menurut Para Ahli :
· James A. F. Stoner, yaitu sistem di mana seorang
berupaya memberi pengertian lewat cara perpindahan pesan.
· Prof. Drs. H. A. W. Widjaya, menyampaikan kalau pengertian
komunikasi yaitu jalinan kontak antar serta pada manusia baik individu ataupun
grup.
· William J. Seller menyebutkan kalau Pengertian
Komunikasi yaitu sistem di mana lambang verbal serta nonverbal dikirimkan, di
terima serta di beri makna
· Raymond Ross menyebutkan kalau Pengertian
Komunikasi yaitu proses menyortir, memilih serta pengiriman beberapa lambang
sedemikian rupa supaya membantu pendengar membangkitkan respons/makna dari
pemikiran yang sama dengan yang ditujukan oleh komunikator.
· Carl I. Hovland menyebutkan kalau Pengertian
Komunikasi yaitu satu sistem yang sangat mungkin seseorang menyampaikan
rangsangan (umumnya dengan memakai simbol verbal) untuk merubah tingkah laku
orang lain.
· Onong Uchjana Effendy menyebutkan kalau Pengertian
Komunikasi yaitu sistem penyampaian pesan oleh seseorang pada orang lain untuk
memberi tahu, memiliki pendapat, merubah sikap atau tingkah laku baik secara
langsung maupun tak langsung.
· Colin Cherry menyebutkan kalau Pengertian
Komunikasi yaitu sistem di mana pihak-pihak saling memakai info untuk meraih
tujuan bersama serta komunikasi adalah kaitan hubungan yang diakibatkan oleh
penerus rangsangan serta pembangkitan balasannya.
B.
JENIS DAN PROSES KOMUNIKASI
a.
Komunikasi Lisan :
o
Komunikasi Langsung adalah komunikasi yang di
lakukan oleh dua orang atau lebih yang saling bertatap muka secara langsung dan
tidak di bataso olrh perantara apapun. Contoh wawancara, rapat dan berpidato.
o
Komunikasi Tidak Langsung adalah komunikasi yang
dilakukan dengan perantara alat seperti telpon, handphone, VOIP.
b. Komunkasi Tulisan :
o
Komunikasi tulisan adalah komunikasi yang dilakuan
melalui perntara tulisan tanpa adanya pembicaraan secra langsung dengan
menggunakan bahasa yang signkat.
o
Komunikasi tulisan juga dapat melalui naskah – naskah yang
menyampaikan informasi seperti surat kabar, majalah, buku – buku.
c. Proses Komunikasi
· Pengirim(Sender=Sumber) adalah seseorang yang
mempunyai kebutuhan atau informasi serta mempunyai kepentinga mengkomunikasikan
kepada orang lain.
· Pengkodean (Encoding) adalah pengirim
mengkodean informasi yang akan disampaikan ke dalam symbol atau isyarat.
· Pesan (Massage), pesan dapat dalam segala
bentuk biasanya dapat dirasakan atau dimengerti satu atau lebih dari indra
penerima.
· Saluran (Chanel) adalah cara mentrasmisikan
pesan, misal kertas untuk surat, udara untuk kata-kata yang diucapkan.
· Penerima (Recaiver) adalah orang yang
menafsirkan pesan penerima, jika pesan tidak disampaikan kepada penerima maka
komunikasi tidak akan terjadi.
· Penafsiran kode (Decoding) adalah proses dimana
penerima menafsirkan pesan dan menterjemahkan menjadi informasi yang berarti
baginya. Jika semakin tepat penafsiran penerima terhadap pesan yang dimaksudkan
oleh penerima, Maka semakin efektif komunikasi yang terjadi.
· Umpan balik (Feedback) adalah pembalikan
dari proses komunikasi dimana reaksi kominikasi pengirim dinyatakan.
C.
JENIS KOMUNIKASI DALAM ORGANISASI :
a.
Komunkasi Formal dan Informal
Komunikasi formal adalah komunikasi yang mengikuti rantai komando yang
dicapai oleh hirarki wewenang. Komunikasi informal adalah komunikasi yang
terjadi di luar tanggung jawab wewenang.
Dalam komunikasi informal timbul karena adanya berbagai maksud :
o
Pemuasan kebutuhan manusiawi
o
Perlawanan terhadap penonton yang membosankan
o
Keinginan untuk mempengaruhi odang lain
o
Sumber informasi hubungan pekerjaan
Jenis lain dari komunikasi
informasi adalah adalah dasas-desus yang secara resmi tidak setuju.
b. Komunikasi Ke Bawah dan Komunikasi Ke Atas
Komunikasi kebawah mengalir dari peringkat atas ke bawah dalam herarki.
Komunikasi ke atas adalah berita yang mengalir darin peringkat bawah ke atas
atas suatu organisasi. Komunikasi lateral adalah sejajar antara mereka yang
berada tingkat satu wewenang.
c. Komunikasi Satu Arah dan Dua Arah
Komunikasi satu arah, pengirim berita berkomunikasi tanpa meminta umpan
balik, sedangkan komunikasi dua arah adalah penerima dapat dan memberi umpan
balik.
D.
KOMUNIKASI EFEKTIF
Komunikasi efektif yaitu komunikasi yang
mampu menghasilkan perubahan sikap
pada orang lain yang bisa terlihat dalam
proses komunikasi.
Tujuan Komunikasi Efektif :
Tujuan dari Komunikasi Efektif sebenarnya
adalah memberikan kemudahan dalam memahami pesan yang disampaikan antara
pemberi informasi dan penerima informasi sehingga bahasa yang digunakan oleh
pemberi informsi lebih jelas dan lengkap, serta dapat dimengerti dan dipahami
dengan baik oleh penerima informasi, atau komunikan.
Tujuan lain dari Komunikasi Efektif :
Agar pengiriman informasi dan umpan balik
atau feed back dapat seimbang sehingga tidak terjadi monoton. Selain itu
komunikasi efektif dapat melatih penggunaan bahasa nonverbal secara baik.
Menurut Mc. Crosky Larson dan Knapp
mengatakan bahwa komunikasi yang efektif dapat dicapai dengan mengusahakan
ketepatan (accuracy) yang paling tinggi derajatnya antara komunikator dan
komunikan dalam setiap komunikasi.
Komunikasi dapat dikatakan efektif apa bila
komunikasi yang dilakukan dimana :
- Pesan dapat diterima dan dimengerti serta
dipahami sebagaimana yang dimaksud oleh pengirimnya.
- Pesan yang disampaikan oleh pengirim dapat
disetujui oleh penerima dan di tindaklanjuti dengan perbuatan yang diminati
oleh pengirim.
- Tidak ada hambatan yang berarti untuk melakukan
apa yang seharusnya dilakukan untuk menindaklanjuti pesan yang dikirim.
E.
IMPLIKASI MANAJERIAL
Menurut kamus besar Bahasa
Indonesia, kata Implikasi berarti akibat. Kata Implikasi sendiri dapat merujuk
ke beberapa aspek yaitu salah satunya yang dibahas saat ini adalah manajerial
atau manajemen.
Dalam manajemen terdapat 2 implikasi yaitu
:
- Implikasi prosedural meliputi tata cara
analisis, pilihan representasi, perencanaan kerja dan formulasi kebijakan
- Implikasi kebijakan meliputi sifat substantif,
perkiraan ke depan dan perumusan tindakan.
Referensi :
1. http://zabidin1993.blogspot.co.id/2013/04/pengertian-komunikasi-arti-penting.html
2. http://www.lahiya.com/pengertian-komunikasi-menurut-para-ahli-defini-dan-proses/
Referensi :
1. http://zabidin1993.blogspot.co.id/2013/04/pengertian-komunikasi-arti-penting.html
2. http://www.lahiya.com/pengertian-komunikasi-menurut-para-ahli-defini-dan-proses/
0 komentar:
Posting Komentar